Menang 3-2 Lawan Arema, Umuh: Jangan Puas Dulu

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung berhasil mempecundangi tamunya, Arema Cronus pada laga lanjutan Grup Barat Indonesia Super League (ISL) 2014. Tampil di hadapan pendukung setianya, Maung Bandung -julukan Persib- mengalahkan Arema dengan skor 3-2 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (13/4).
Bagi Manajer Persib, Umuh Muchtar, raihan tiga poin ini merupakan langkah positif untuk menghadapi sisa laga yang akan dilokani skuat besutan Djajang Nurdjaman itu. Apalagi kata dia, perjalanan masih panjang.
Ia pun meminta Atep dkk tidak cepat berpuas diri. Kata dia, bersyukur dan senang boleh, tapi jangan kelewatan.
"Jangan dulu kita ria karena masih panjang perjalanannya," ujar Umuh seperti yang dilansir situs resmi Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat.
Umuh juga berharap konsistensi tim agar terus dijaga. Menurutnya, tanpa semangat dan sikap yang konsisten, Persib bisa saja melorot dari puncak klasemen.
"Dipertahankan. Tapi saya imbau kepada mereka main dengan semangat yang tinggi, dedikasi, dan punya motivasi," katanya. (awa/jpnn)
BANDUNG - Persib Bandung berhasil mempecundangi tamunya, Arema Cronus pada laga lanjutan Grup Barat Indonesia Super League (ISL) 2014. Tampil di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liverpool vs Southampton 3-1, Mohamed Salah Cetak 2 Gol
- Liga Inggris: Manchester City Takluk 0-1 dari Nottingham Forest
- Persib Terbang ke Markas Semen Padang Tanpa Nick Kuipers dan Ryan Kurnia, Kenapa?
- MotoGP 2025: Kapan Jorge Martin Kembali?
- Tiket Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Habis Terjual
- Sebelum David da Silva, Ini Pemain Asing Pertama yang Tembus 100 Penampilan di Persib