Menang Atas Crotone, Inter Milan Kunci Gelar Scudetto

jpnn.com, CROTONE - Christian Eriksen dan Achraf Hakimi membawa Inter Milan menang atas Crotone dalam laga pekan ke-34 Serie A Liga Italia di Stadion Ezio Scida, Sabtu (1/5) waktu setempat.
Hasil itu membuat Crotone terdegradasi ke Serie B.
Sedangkan Inter menduduki puncak klasemen dengan koleksi 82 poin atau unggul 14 poin atas pesaing terdekatnya Atalanta yang baru bertanding di markas Sassuolo, Minggu malam nanti.
Apabila Atalanta gagal meraih tiga poin penuh melawan Sassuolo, maka Inter Milan resmi dinobatkan juara Liga Italia musim ini sehingga menyudahi dominasi Juventus sembilan tahun terakhir.
Sedangkan Crotone (18) yang tertahan di dasar klasemen dipastikan terdegradasi karena musim ini hanya bisa meraih total 30 poin yang tidak cukup untuk mengeluarkan diri dari zona degradasi, demikian catatan laman resmi Liga Italia.
Skor 0-0 bertahan hingga turun minum, kendati Inter terus memberondong pertahanan Crotone sejak awal laga dan mendapati dua peluang mereka membentur tiang gawang.
Peluang pertama Inter yang membentur tiang gawang terjadi pada menit ke-23 lewat tandukan Romelu Lukaku yang menyambut umpan silang Stefano Sensi.
Satu menit menjelang turun minum Sensi memotong umpan buruk kiper Alex Cordaz dan menyodorkannya kepada Lautaro Martinez yang mendapati tembakannya menghantam tiang gawang.
Apabila Atalanta gagal meraih tiga poin penuh melawan Sassuolo, maka Inter Milan resmi dinobatkan juara Liga Italia musim ini.
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan
- Coppa Italia: AC Milan Kubur Mimpi Treble Inter Milan
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Liga Italia: AC Milan Berpesta Gol ke Gawang Udinese
- Bayern Vs Inter Milan 1-2: Martinez Melihat Penderitaan
- Hasil Liga Champions: Arsenal Bikin Madrid Babak Belur, Inter Iris Tipis Munchen