Menang Derby Milan, Inter Tempel Napoli di Puncak Klasemen
jpnn.com, MILAN - Derby Della Madonnina atau derby Milan edisi pertama di Serie A musim ini menjadi milik Internazionale. Dalam laga di Giuseppe Meazza, Senin (16/10) dini hari, Inter Milan menang dengan skor tipis 3-2.
Kemenangan ini membuat Inter menjadi pesaing utama Napoli di puncak klasemen dan duduk di peringkat dua dengan 22 poin. Sementara Milan makin krisis karena ada di peringkat sembilan terpaut sepuluh poin dengan Inter.
Nama kapten sekaligus striker andalan Inter, Mauro Icardi juga dibicarakan. Dia tampil maksimal dan mencetak hat-trick pada laga ini. Untuk pertama kalinya ada lagi pemain yang membuat trigol di Derby Della Madonnina setelah terakhir kali terjadi pada 2012.
Icardi membuka gol pada laga ini melalui aksinya pada menit ke-28. Laga sempat ketat sebelum, kedua tim benar-benar mati-matian di babak kedua. Suso membuat gol indah lewat sepakan dari luar kotak penalti yang membuat keadaan berimbang di menit ke-56. Tapi, hanya butuh tujuh menit bagi Inter kembali unggul. Tendangan voli cantik Icardi menghujam gawang Gianluigi Donnarumma.
Atmosfer semakin panas hingga Giacomo Bonaventura memperpanjang napas Milan lewat golnya di menit ke-81. Banyak orang memprediksi laga berakhir imbang karena masing-masing tim memang pantas mendapat poin. Tapi, musibah datang kepada Milan di menit ke-90 ketika Ricardo Rodriguez menarik Danilo D'Ambrosio di dalam kotak penalti Inter yang berujung penalti. Icardi mengeksekusi dengan dingin dan membawa Inter menang 3-2. (rap/jpc)
Mauro Icardi menjadi pemain pertama yang mencetak hat-trick dalam Deby Della Madonnina setelah 2012.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Coppa Italia: Hajar Udinese, Inter Milan Melaju ke Perempat Final
- Simone Inzaghi Sangat Bangga Menjadi Pelatih Inter Milan
- Inter Milan Hantam Lazio dengan Setengah Lusin Gol
- Napoli Tumbang, Atletico Madrid Menang, Cek Klasemen
- Pelatih AC Milan Geram, Atalanta Pimpin Klasemen Serie A
- Cek di Sini Klasemen Serie A, Premier League, dan La Liga