Menang di San Siro, Milan Geser Posisi Lazio
Minggu, 03 Maret 2013 – 05:50 WIB
MILAN - AC Milan akhirnya mampu merangsek masuk ke posisi tiga klasemen sementara Liga Italia. Posisi ini merupakan zona Liga Champions Eropa yang menjadi target Milan pada akhir musim ini. Hasil ini didapat Milan setelah mengalahkan Lazio dengan skor telak 3-0 dalam laga pekan ke-27, Serie A Italia, Minggu (3/2) dini hari WIB. Unggul jumlah pemain membuat tuan rumah lebih leluasa membongkar pertahanan Lazio. Hasilnya, Rossoneri -julukan Milan- berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-40.
Sebelumnya, posisi ketiga ditempati Lazio dengan 47 poin. Namun kekalahan ini membuat Tim Biru Langit itu harus rela turun satu tingkat, karena Milan kini telah mendulang 48 angka.
Dalam laga dini hari tadi, Milan yang tidak dapat menurunkan Mario Balotelli dipaksa bekerja ekstra oleh tim tamu sepanjang babak pertama. Langkah Milan kemudian menjadi ringan setelah Lazio harus bermain 10 orang lantarab Antonio Candreva mendapat kartu merah. Wasit Nicola Rizzoli menganggap pemain Lazio ini telah melakukan pelanggaran keras terhadap pemain tuan rumah, El Shaarawy.
Baca Juga:
MILAN - AC Milan akhirnya mampu merangsek masuk ke posisi tiga klasemen sementara Liga Italia. Posisi ini merupakan zona Liga Champions Eropa yang
BERITA TERKAIT
- Begini Langkah Pordasi Menatap Olimpiade LA 2028, Siapkan Program Kesejahteraan Hewan
- Kekuatan Borneo FC di Mata Adam Alis, Pesaing Kuat Liga 1
- Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
- Herve Renard: Selamat untuk Timnas Indonesia, Mereka Layak Menang
- Belanja Merchandise Klub di Persib Store Lembang, Alternatif Buah Tangan Wisatawan
- Persaingan Grup C Memanas, Kapan Timnas Indonesia Main Lagi?