Menang Pemilu, Presiden Myanmar Ucap Selamat pada Suu Kyi

jpnn.com - YANGON - Pemimpin oposisi Aung San Suu Kyi menerima ucapan selamat dari Presiden Myanmar Thein Sein atas kemenangannya pada pemilihan umum negara itu.
Hasil pemilu sudah diumumkan sekitar 40 persen dari keseluruhan kursi dan Partai Nasional Demokrasi (NLD) meraih hampir 90 persen suara.
Suu Kyi juga mengirim surat kepada pimpinan negara itu meminta satu pembicaraan mengenai persatuan nasional.
Namun, juru bicara U Ye Htut mengatakan pertemuan seperti itu hanya akan diadakan setelah hasil akhir diumumkan.
Dia menegaskan tidak ada upaya untuk memperlambat pengumuman hasil pemilu yang berlangsung pada Minggu itu.
Myanmar dikuasai junta selama 50 tahun sampai 2011, ketika ia melakukan transisi ke pemerintahan sipil.
NLD pernah memenangkan pemilihan umum pada 1990, namun keputusan itu ditolak junta militer.
Presiden Thein Sein pada Jumat menyatakan kesiapan untuk menerima pembentukan pemerintah baru, berdasarkan hasil pemilu kali ini.(ray/jpnn)
YANGON - Pemimpin oposisi Aung San Suu Kyi menerima ucapan selamat dari Presiden Myanmar Thein Sein atas kemenangannya pada pemilihan umum negara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi
- Bertemu Presiden Prabowo, Wakil Perdana Menteri Rusia Minta Dipermudah Hal Ini
- Indonesia dan Yordania Menyepakati 4 Perjanjian, Pendidikan Hingga Pertanian