Menang tapi Masih Ceroboh
CLS Bisa Kesulitan Lawan Muba dan Aspac
Rabu, 01 Februari 2012 – 16:31 WIB
Ketika satu pemain CLS bisa mematikan mesin poin Stadium Merio Ferdiansyah Sudrajat, para pemain lain ternyata tak bisa menutup gerak pemain lain. Jika Merio hanya mencetak enam angka, Randolph Ariestedes lepas dan mendulang 15 poin plus 16 rebound.
Baca Juga:
"Seharusnya anak-anak bisa mematikan pemain lainnya. Saat lawan BSC, anak-anak juga bisa kemasukan hingga 58 angka. Itu terlalu banyak," ulas mantan asisten pelatih Satria Muda (SM) Britama tersebut.
Risdianto layak uring-uringan karena jika dibiarkan, lubang-lubang yang masih terlihat dalam pertandingan kemarin bisa menimbulkan masalah pada pertandingan berikutnya. Apalagi lawan yang akan dihadapi berikutnya lebih berat. Besok mereka menghadapi Muba Hangtuah IM Sumsel. Berikutnya, Sabtu, CLS akan menghadapi Dell Aspac Jakarta.
Di depan pendukungnya sendiri, Muba bisa merepotkan CLS. Juara bertahan Satria Muda (SM) Britama Jakarta saja direpotkan Muba. Sementara Aspac sampai kemarin masih belum terkalahkan di Palembang Sport and Convention Center.
PALEMBANG - Tak ada rona bahagia dari wajah pelatih CLS Knights Good Day Surabaya Risdianto Roeslan setelah game lawan Stadium Jakarta tadi malam
BERITA TERKAIT
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024