Menang Telak atas Bima Perkasa, Pelita Jaya dapat Pelajaran
jpnn.com, SURABAYA - Pelita Jaya sukses menekuk BPD DIY Bima Perkasa Jogja dengan skor 106-85 pada seri kelima IBL Pertalite 2017/2018 di DBL Arena, Surabaya, Minggu (21/1).
Pelita Jaya hanya unggul 25-23 pada kuarter pertama.
Keunggulan Pelita Jaya bertambah ketika menutup kuarter kedua dengan skor 44-34.
Pelita yang unggul materi pemain menutup kuarter ketiga dengan skor 77-61.
"Bima Perkasa bermain sangat bagus dan memberi pelajaran pada kami. Kami harus selalu mengawali tim dengan baik. Sebab, semua tim selalu ingin mengalahkan Pelita Jaya," kata pelatih Pelita Jaya Johannis Winar.
CJ Giles menjadi bintang Pelita Jaya setelah membukukan double double dengan 30 poin dan 15 rebound.
"Start kami lambat. Bima Perkasa bermain bagus. Gim berikutnya kami harus lebih bagus lagi," ujar Giles.
Sementara itu, pelatih Bima Perkasa Raoul Miguel Hadinoto cukup puas dengan permainan timnya.
Pelita Jaya sukses menekuk BPD DIY Bima Perkasa Jogja dengan skor 106-85 pada seri kelima IBL Pertalite 2017/2018 di DBL Arena, Surabaya, Minggu (21/1).
- Lengkapi Kuota Pemain Naturalisasi, Prawira Bandung Kontrak Jamarr Andre Johnson
- Rekrut Arki Dikania Wisnu, Dewa United Ubah Peta Persaingan Juara IBL 2025
- Kirim Pesan Perpisahan untuk Satria Muda, Arki Wisnu Selangkah Lagi Gabung Dewa United
- IBL dan Perbasi Kerja Sama Cari Wasit Terbaik di Tanah Air
- Dijauhi Dewi Fortuna, Satria Muda Era Youbel Sondakh Kembali Keok dari Pelita Jaya
- IBL All Indonesian 2024: Ajang Pembuktian Pelita Jaya, Bungkam Suara Sumbang