Menangis, Gisel: Hatiku Akan Selalu Untukmu
Sabtu, 26 Februari 2022 – 16:19 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Gisella Anastasia alias Gisel mendadak mengunggah potret tengah menangis di media sosial.
Dia terlihat sedih dan meneteskan air mata.
Pada keterangan foto, Gisel menulis curahan hati tentang sebuah perasaan.
"Rasa itu akan selalu ada," ungkap Gisel melalui akun miliknya di Instagram, Sabtu (26/2).
Tidak hanya itu, mantan istri Gading Marten tersebut juga menyebut hatinya akan selalu ada untuk seseorang.
Akan tetapi, Gisel tidak menyebut maksud di balik keterangan foto tersebut.
"Dan hatiku akan selalu untukmu," sambung Gisel.
Foto Gisel menangis tersebut langsung dikomentari oleh netizen yang penasaran.
Gisella Anastasia alias Gisel tampak sedih dan meneteskan air mata. Apa sebabnya?
BERITA TERKAIT
- Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Modal Nekad
- Modal Nekad Akhirnya Mempertemukan Gisel dengan Gading Marten
- Gisel Ajak Gempi dan Gading Rayakan Natal di Korea
- Gisel Kenang Momen Kocak saat Ikut Audisi Indonesian Idol
- 3 Berita Artis Terheboh: Buku Nikah Rizky Febian Bodong, Polisi Periksa 5 Saksi
- Gading Marten Akhirnya Ungkap Kekasih Baru, Namanya Medina Dina