Menangis-Tertawa Bersama Rakyat
Megawati Beber Dasar Politik PDIP
Sabtu, 13 Oktober 2012 – 06:13 WIB
Ketiga, berkepribadian dalam kebudayaan. Kali ini Megawati tampil cukup kaya dengan humor ketika membahas tema tersebut. Dia mencontohkan anak muda yang krisis idola. "Kalau idola zaman saya itu masih Bob Tutupoly dan dia tidak aneh-aneh," katanya.
Tapi, sekarang, yang menjadi idola adalah selebriti yang baru keluar dari penjara karena kasus asusila. Yakni, Ariel NOAH. "Itu kan menunjukkan bahwa saat ini kita kurang berkepribadian dalam kebudayaan," ucapnya.
Rakernas II PDIP kemarin dibuka tepat waktu pukul 14.45. Namun, kesibukan di tempat acara berlangsung sejak pagi. Megawati memasuki tempat acara dan mulai berpidato pukul 15.10.
Seluruh petinggi PDIP hadir. Termasuk Sekjen DPP PDIP Tjahjo Kumolo serta seluruh ketua DPP. Hadir pula gubernur DKI terpilih Joko Widodo (Jokowi). Kehadiran Jokowi langsung mencuri perhatian massa. Dia pun kebanjiran ucapan selamat.
SURABAYA - Kemenangan Jokowi dalam pilgub DKI Jakarta sungguh berkesan bagi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Setidaknya, hal itu tergambar
BERITA TERKAIT
- Masa Tenang Pilkada, Polda Sumsel Pertebal Pengamanan Pilkada hingga ke Kepelosok
- Edi Lemkapi Soroti Pernyataan Soal Partai Coklat, Dia Bilang Begini
- Bertarung di Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil-Suswono Tetap Mencoblos di Jawa Barat
- Polres Rohil Kerahkan 363 Personel Amankan Pilkada 2024, Ini Pesan AKBP Isa
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan
- Relawan Jejaring Paguyuban Sunda Pramono-Rano Dirikan Posko Aduan di 20 Kecamatan