Menangis, Ustaz Yahya Waloni: Saya Siap Memimpin Para Ustaz Perang Melawan Komunis
jpnn.com, JAKARTA - Kasus penusukan Syekh Ali Jaber di Lampung pada 13 September 2020 membuat Ustaz Yahya Waloni marah besar.
Ustaz Yahya Waloni terang-terangan menyebutkan aksi ini didalangi oleh para komunis dan orang-orang anti-Pancasila.
"Darah kami mendidih mendengar Syekh Ali Jaber ditusuk. Ini tindakan kriminal yang berencana. Penusuk itu pasti disuruh komunis," kata Ustaz Yahya dalam kanal YouTube miliknya yang diunggah, Selasa (15/9).
Dia menegaskan, hanya orang-orang komunis dan anti-Pancasila yang membenci ulama. Dan, ini jadi peringatan keras bagi seluruh umat Islam.
Dia meminta seluruh jemaah yang benar-benar cinta agama Islam, jangan hanya diam ketika ulamanya diganggu.
Tidak mungkin penusuk yang teridentifikasi bernama Alfin Andrian itu bertindak tanpa disuruh.
"Orang yang berani menganiaya ulama adalah anti-Pancasila. Komunis!," ujarnya meledak-ledak.
"Syekh Ali Jaber sangat bersentuhan dengan Al-Qur'an, kenapa kalian ganggu?. Tidakkah kalian tahu, ulama itu adalah salah satu warisan Nabi yang harusnya kita jaga," sambungnya.
Ustaz Yahya Waloni menuding pelaku penusukan Syekh Ali Jaber adalah suruhan orang-orang anti-Pancasila.
- 5 Amalan Pelunas Utang yang Diajarkan Nabi Muhammad, Coba Rutinkan Setiap Hari
- Ini Pesan Khusus Syekh Muhammad Saleh Jaber untuk Atta Halilintar dan Istri
- Ferdinand Mengaku Punya Hubungan Baik dengan Habib Rizieq dan Yahya Waloni
- Ustaz Yahya Waloni Sudah Bebas dari Penjara
- Ustaz Yahya Waloni Bebas dari Rutan Bareskrim Polri
- Ustaz Yahya Waloni Divonis Sebegini, Lebih Rendah dari Tuntutan Jaksa