Menantu Habib Rizieq Shihab Jadi Orator Aksi Bela Islam di Depan Kantor Menag Yaqut

jpnn.com, JAKARTA - Menantu Habib Rizieq Shihab, Hanif Alatas menjadi orator dalam Aksi Bela Islam Persaudaraan Alumni (PA) 212 di depan Kantor Kementerian Agama pada Jumat (4/3).
Hanif Alatas menyinggung Surat Edaran Menteri Agama yang mengatur tentang volume pengeras suara di masjid dan musala.
"Dahulu sewaktu Pak Budiono mau mengatur tentang hal yang sama, Nahdlatul Ulama menolak itu. Kini, menteri dari Nahdlatul Ulama yang mengatur volume pengeras suara," kata Hanif Alatas dari atas mobil komando.
Hanif Alatas kemudisn menyinggung Menag Yaqut yang diduga membandingkan azan dengan gonggongan anjing.
"Maka, Menteri Agama jangan banyak berbicara. Sampaikan permintaan maaf dan pertanggungjawabkan secara hukum," lanjutnya.
Dalam orasinya, Hanif Alatas juga menanyakan kesiapan massa yang hadir untuk melakukan Aksi Bela Islam hari ini.
Diketahui, aksi bela Islam PA 212 dilakukan sesuai perintah Habib Rizieq Shihab.
Massa Persaudaraan Alumni (PA) 212 akan menggelar Aksi Bela Islam di depan Kantor Kementerian Agama pada Jumat (4/3). (mcr8/jpnn)
Menantu Habib Rizieq Shihab, Hanif Alatas menjadi orator dalam aksi bela Islam Persaudaraan Alumni (PA) 212 di depan Kantor Kementerian Agama
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Menteri Agama: Masjid PIK Miniatur Indonesia
- SPAN-PTKIN 2025, Jaring Calon Mahasiswa Bertalenta Tinggi, Siap Kerja
- Kemenag: 1 Ramadan 1446 H Jatuh pada Sabtu 1 Maret 2025
- Hadiri Kegiatan Unika Atma Jaya, Menag Bicara soal Tantangan Keberagaman di Indonesia
- Indonesia jadi Tuan Rumah PaRD Leadership Meeting 2025
- Kemenag Siapkan 200 Naskah Khotbah di Aplikasi Pusaka