Menantu Pak Jokowi Bagikan Modal Usaha dan Sembako ke Warga Serdang Bedagai

Menantu Pak Jokowi Bagikan Modal Usaha dan Sembako ke Warga Serdang Bedagai
Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution memberikan modal usaha dan membagikan sembako pada warga Serdang Bedagai. Foto: dok Pemkot Medan

jpnn.com, SERGAI - Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution mengunjungi Kabupaten Serdang Bedagai pada Kamis (8/9) kemarin.

Dalam kunjungan tersebut ada sejumlah agenda yang dihadiri Menantu Presiden Jokowi itu.

Pertama, Wakil Ketum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Pusat Muhammad itu menemui ratusan masyarakat yang didominasi kaum ibu di lapangan bola kaki Jalan Tengku Rizal Nurdin Sergai.

Bobby ingin berbagi dan memberikan modal usaha hingga membagikan sembako.

Sembako diberikan kepada 475 bilal mayit dan guru mengaji.

Sebanyak 110 guru sekolah minggu juga mendapat bantuan ditambah 100 anak yatim yang juga diperhatikan.

Didampingi Bupati Sergai Darma Wijaya, tampak ratusan warga tampak antusias menyambut Bobby.

Selain mendapatkan bantuan berupa sembako, Bobby memberikan modal usaha dengan total Rp 20 juta kepada warga yang membutuhkan.

Menantu pak Jokowi, Bobby Afif Nasution memberikan modal usaha dan membagikan sembako pada warga Serdang Bedagai.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News