Menatap Masa Dengan Pancasila

jpnn.com, JAKARTA - Dalam Pekan Pancasila tahun 2017, perpustakaan MPR turut berpartisipasi dalam memeriahkan acara itu.
Selama dua hari berturut-turut pada 1 dan 2 Juni 2017, perpustakaan MPR menggelar acara Wakil Rakyat Bicara Buku dengan tema Literasi Pancasila.
Pada hari kedua, 2 Juni 2017, bertempat di Perpustakaan MPR, Komplek Gedung MPR/DPR/DPD, Jakarta, gelaran yang bertema Sumber Daya Manusia dan Pancasila itu selain menghadirkan dua wakil rakyat, Anggota MPR dari Fraksi PKS TB Soenmandjaja dan anggota MPR dari Fraksi PDIP Eddy Kusuma Wijaya.
Acara itu juga mendatangkan akademisi Azmi Syahputra dari Universitas Bung Karno, Dedi Kusuma Utama dari STIAMI, Mathilda W Birowo dari Akademi Televisi Indosiar, serta Mieke Malaon seorang praktisi sumber daya manusia.
Di hadapan ratusan mahasiswa sebagai peserta acara itu, Soenmandjaja menuturkan pentingnya Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Pria asal Bogor, Jawa Barat, itu menyampaikan sejarah bagaimana Pancasila lahir.
Dalam kekinian, dia mengapresiasi dibentuknya Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKPPIP).
Dari unit kerja yang dibentuk lewat Peraturan Presiden Nomor 54 tahun 2017 itu, dia berharap pemantapan Pancasila ke tengah masyarakat luas lebih massif.
Dalam Pekan Pancasila tahun 2017, perpustakaan MPR turut berpartisipasi dalam memeriahkan acara itu.
- Wakil Ketua MPR Bicara Komitmen Prabowo Berantas Korupsi
- Bertemu Wiranto, Bamsoet Tegaskan Pentingnya Persatuan dan Kesatuan Bangsa
- Panitia Adhoc MPR dan Aspirasi Suara Masyarakat
- Waka MPR: Presiden Prabowo Sudah Pertimbangkan Secara Baik & Terukur untuk IKN
- MPR Targetkan Pembahasan Substansi dan Bentuk Hukum PPHN Tuntas Pada Agustus 2025
- Ketua KWI dan Ketua PGI Hadiri Perayaan Natal Bersama di Lingkungan Parlemen RI