Mencari Solusi Lonjakan Harga Daging Sapi
Rabu, 13 Februari 2013 – 16:58 WIB
JAKARTA-- Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, mengaku tak mau berandai-andai penyebab melonjaknya harga daging sapi di pasaran. Hatta akan menelusuri penyebab kelangkaan tersebut, agar mempermudah penanganan lonjakan harga. Langkah yang akan dilakukan pemerintah, kata Hatta, pertama-tama ialah menyiapkan data yang lebih akurat mengenai kebutuhan dan suplai daging sapi dan ayam.
"Jangan ditanya dulu bagaimana solusinya, kita masih akan rapatkan masalah ini," ujar Hatta di Jakarta, Rabu (13/2).
Baca Juga:
Namun dalam rapat koordinasi hari ini, Hatta mengaku persoalan tentang melonjaknya harga daging tidak dibahas. "Tadi tidak spesifik kita bahas masalah kenaikan harga daging sapi. Intinya kalau ada kenaikan harga dan ada rekasi, kita harus cari tahu mengapa bisa naik. Mungkin terganggu transportasi, atau penyuplaian daging yang kurang, itu semua akan kita cek," paparnya.
Baca Juga:
JAKARTA-- Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, mengaku tak mau berandai-andai penyebab melonjaknya harga daging sapi di pasaran. Hatta
BERITA TERKAIT
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
- Tali Qrope dan Selang Spring Hose Jadi Sorotan di INAMARINE 2024
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya
- Satgas Semikonduktor Indonesia dan Purdue University Teken MoU, Menko Airlangga: Momentum Bersejarah
- Jasaraharja Putera & MNC Insurance Teken Kerja Sama Pemasaran