Mencekam! 30 Menit Sebelum Ayah Bunuh Anak di Makassar

Tersangka kembali ke rumahnya dan menyimpan jenazah anaknya itu di kamar rumah adiknya, Anjas, yang berada di belakang rumah tersangka. Jamaluddin kembali keluar dari rumahnya. Sejumlah saudara serta kerabat pelaku dan warga sekitar yang mendengar ada keributan tersebut, berusaha menghalau Jamaluddin.
Tak hanya itu, kakak kandung Jamaluddin, Daeng Lau (45) pun sempat berduel dengan adiknya itu saat hendak diringkus. "Saya sempat berkelahi. Bahkan adikku itu sempat menghantam saya pakai kayu balok. Saat bertemu itulah, saya dikatai anjing. Dia (Jamaluddin, red) sempat bilang, ambilmi itu anjing yang saya sudah bunuh di sana, sambil menunjuk ke arah rumah adik saya (Anjas),"jelasnya.
Para kerabat yang dibantu sejumlah warga pun berhasil meringkus dan mengikat Jamaluddin. Beberapa jam kemudian polisi pun tiba di lokasi kejadian dan mengamankan pelaku. (eds/adk/jpnn)
MAKASSAR - Kasus ayah mengepruk dan mengeluarkan isi kepala anak kandungnya di Tamalanrea, Makassar bikin heboh masyarakat sekitar. Ali (6) meregang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka