Mencekam, TNI-Polri Ditembaki KKB Saat Evakuasi Korban
jpnn.com - Tim gabungan Polri dan TNI berhasil mengevakuasi sembilan warga yang selamat dari pembantaian kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua. Kendati sebelumnya sempat mendapat tembakan dari KKB.
Menurut Kabid Humas Polda Papua Kombes AM Kamal, evakuasi dilakukan menggunakan helikopter milik TNI AD.
Dari sembilan orang itu, empat di antaranya warga asli Papua, sementara lima lainnya bukan.
“Mereka langsung dibawa ke Timika dan disambut Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Wakapolri Komjen Ari Dono Sukmanto,” kata Kamal, Kamis (6/12).
Dia mengatakan, delapan warga itu dievakuasi dalam keadaan sehat, sementara ada satu yang menderita luka tembak.
Untuk korban yang terluka tembak langsung dilarikan ke RSMM Caritas.
Diketahui sebelumnya, proses evakuasi korban selamat atau yang tewas sempat diganggu KKB. Bahkan, helikopter milik TNI AD sempat dihujani tembakan. Namun, tim gabungan membalas tembakan ke arah KKB. (cuy/jpnn)
Tim gabungan dari Polri dan TNI telah berhasil mengevakuasi sembilan warga yang selamat dari pembantaian kelompok kriminal bersenjata (KKB).
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Kapolda Papua: 27 Anggota KKB Tewas Selama 2024
- 27 Anggota KKB Tewas Sepanjang 2024
- 68 Orang Tewas di Tangan KKB, 10 Anggota TNI dan 8 Polri
- Ada Puluhan Personel TNI-Polri jadi Korban KKB Selama 2024
- 5 Berita Terpopuler: Ada Tuntutan Pemecatan, Honorer Non-Database BKN Minta Kesempatan Kedua
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB