Mendag Janjikan Harga Daging Sapi jadi Rp 75 ribu
Senin, 15 Juli 2013 – 20:52 WIB

Mendag Janjikan Harga Daging Sapi jadi Rp 75 ribu
JAKARTA - Pemerintah mulai melakukan langkah-langkah penstabilan harga daging sapi. Hal ini dilakukan dengan membuka keran impor 3.000 ton daging sapi dari Australia.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 500 ton akan tiba di Tanah Air dalam minggu ini. Sementara, sisanya akan tiba pertengahan Juli mendatang. "Insya Allah dalam satu, dua minggu akan terlihat pengaruhnya," kata Gita saat ditemui di Masjid Istiqlal, Jakarta, Senin (15/7).
Selain impor daging sapi, pemerintah juga telah memerintahkan pemotongan 109 ribu ekor sapi lokal. Sampai saat ini sekitar 30 persen dari jumlah tersebut sudah dipotong dan didistribusikan.
Gita optimistis langkah-langkah tersebut dapat menstabilkan harga daging sapi yang sekarang sudah menembus angka Rp 100 ribu per kilogram. Ia menargetkan, dalam waktu dekat harga akan turun sampai angka Rp 75 ribu.
JAKARTA - Pemerintah mulai melakukan langkah-langkah penstabilan harga daging sapi. Hal ini dilakukan dengan membuka keran impor 3.000 ton daging
BERITA TERKAIT
- Kemarin IHSG Anjlok, Hari Ini Harga Emas Naik
- Ekonom Sebut Danantara hingga RUU TNI jadi Penyebab IHSG Anjlok
- Bulog Jatim Gandeng DPW Tani Merdeka untuk Serap Gabah Petani
- Warga Rela Mengantre Sejak Subuh demi Sembako Bersubsidi
- ANTAM Hadirkan Aplikasi Mobile Logam Mulia, Investasi Emas Kini Makin Mudah
- Pevita Pearce Undang Teman untuk Mengelola Finansial Bareng