Mendag: Pertumbuhan Ekonomi Kawasan APEC Diprediksi Kontraksi 3,7%
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perdagangan Agus Suparmanto mengajak negara-negara yang tergabung dalam Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) berkolaborasi memulihkan ekonomi di kawasan yang terdampak COVID-19.
"Akibat COVID-19, pertumbuhan ekonomi kawasan APEC tahun 2020 diprediksi akan mengalami kontraksi sebesar 3,7 persen. Hal ini diperburuk dengan melemahnya arus rantai suplai serta menurunnya permintaan akibat implementasi langkah darurat kesehatan oleh hampir semua negara," kata Menteri Agus dalam siaran persnya, Selasa (28/7).
Untuk mengatasi dampak yang lebih buruk bagi perekonomian khususnya di kawasan APEC, lanjut Agus, dibutuhkan perhatian khusus dan aksi cepat serta strategis dari semua anggota ekonomi APEC.
Kerja sama regional APEC, ditegaskan Mendag, juga harus diperkuat untuk memastikan keberlanjutan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas di masa maupun pascapandemi. Sejumlah program kerja sama potensial dapat terus ditingkatkan.
Hal ini dilakukan melalui kerja sama di bidang fasilitasi perdagangan, penanganan hambatan rantai suplai, penguatan koordinasi, dan pertukaran informasi kebijakan penanganan dampak pandemi di kawasan APEC.
Menteri Agus menyebut, sebagai upaya memperkuat respons secara kolektif dan menyusun langkah strategis bagi pemulihan ekonomi kawasan Asia Pasifik, para Menteri Perdagangan APEC telah menghasilkan rekomendasi langkah konkret dan program kerja nyata bagi forum APEC dalam mengatasi dampak pandemi COVID-19.
Di forum APEC, Indonesia berperan aktif dalam pertukaran informasi kebijakan penanganan COVID-19.
Indonesia juga menekankan agar APEC mendorong terwujudnya sinergi penanganan dampak ekonomi COVID-19 di berbagai forum seperti ASEAN, ASEAN Plus 1, dan G20, agar langkah-langkah yang ditempuh dapat saling memperkuat, tidak tumpang tindih, dan betul-betul efektif.
Mendag Agus Suparmanto memastikan pemerintah serius menggarap pasar APEC karena merupakan salah satu kawasan strategis.
- RI Sulit Mencapai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Kalau Mengandalkan Kapasitas Fiskal
- Ekonom CORE: PPN 12 Persen Semestinya Ditunda
- Prabowo Tegaskan Indonesia Mendukung Perdagangan Terbuka dan Adil
- Hadiri APEC di Peru, Mendag Perkuat Dukungan Perdagangan Multilateral
- Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional, ASDP Hadirkan Bazar UMKM
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya