Mendag: Sudah Jelas Itu Penyelundupan!
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita memastikan delapan kontainer atau 13 ribu karung bawang putih asal Tiongkok yang diamankan anak buahnya di Pasar Induk Kramatjati 2 Maret lalu, merupakan barang selundupan.
"Sudah jelas itu penyelundupan, dengan alasan itu adalah (izinnya impor) bibit, tapi yang masuk bawang putih," ucap Enggar di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa (13/3).
Politikus Golkar itu pun mengatakan importir yang tidak disebutkan namanya itu sudah dua kali mendapatkan izin impor bibit bawang dari Kemendag.
Namun, hasil temuan di lapangan yang diimpor adalah bawang putih dari Tiongkok.
Enggar pun memastikan importir yang tak dia sebutkan namanya itu tidak akan mendapatkan izin impor maupun ekspor lagi dari Kemendag.
"Ya sudahlah, jangan pernah lagi berhubungan, minta izin ekspor, impor segala macam. Sudah jelas nyolong, jelas nyelundup. Ngapain lagi kami urusan dagang sama tuh orang," pungkas mantan politikus Senayan ini.(fat/jpnn)
Importir yang tidak disebutkan namanya itu sudah dua kali mendapatkan izin impor bibit bawang dari Kemendag.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Kemendag Apresiasi Rabu Hijrah dan BI atas Suksesnya Young Muslim Leader Forum
- Tom Lembong Diperiksa Kejagung Hari Ini
- Sritex Cuma Salah Satu Korban Badai Besar di Industri Garmen
- Polres Rokan Hilir Menyita 117 Bal Pakaian Bekas Impor, 3 Tersangka Ditangkap
- Geger Bakal Ada Impor Susu untuk Makan Bergizi Gratis, Ternyata...
- Program Menteri Perdagangan Budi Santoso Berpotensi Memajukan Sektor Perdagangan