Mendagri Ingatkan Kepala Daerah Kawal BLSM
Selasa, 18 Juni 2013 – 17:34 WIB

Mendagri Ingatkan Kepala Daerah Kawal BLSM
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi, mengingatkan program Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM), merupakan bagian dari kebijakan nasional yang harus dijalankan oleh seluruh kepala daerah sebagai perwakilan pemerintah pusat.
"Saya perlu memberikan warning pada kepala daerah, bahwa dia adalah bagian dari sistem nasional dan saya harapkan semuanya menaati itu," ujarnya di Jakarta, Selasa (18/6).
Baca Juga:
Peringatan tersebut menurutnya wajib dipatuhi, termasuk kepala daerah yang secara politik diusung partai yang tidak setuju kenaikan harga BBM dan pemberian BLSM.
"Kebijakan ini kan kajiannya sudah dilaksanakan selama berbulan-bulan dan dari berbagai aspek juga sudah diputuskan. Kalau ada aspirasi yang diterjemahkan di daerah dengan program sendiri silakan, tetapi program (BLSM) ini harus ditaati," ujarnya.
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi, mengingatkan program Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM), merupakan bagian dari
BERITA TERKAIT
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- 4 Napi Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan, 16 Sipir Diperiksa
- Menteri UMKM Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketum IKA Trisakti