Mendagri Kantongi Indikasi Ratusan WNA Masuk ke Poso
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengungkapkan bahwa ada 100 warga negara asing (WNA) yang terindikasi menyusup ke wilayah Poso di Sulawesi Tengah. Menurutnya, saat ini aparat masih menelusuri indikasi itu dengan mencari informasi di lapangan.
“Diindikasikan ada penyusupan WNA yang menyusup ke wilayah NKRI kita yang ada di Poso. Sedang dicek kok bisa masuk,” kata Tjahjo di Kejaksaan Agung, Kamis (26/3).
Mantan anggota Komisi I DPR yang membidangi intelijen, luar negeri, telekomunikasi dan informatika itu menyatakan, sudah ada upaya pencegahan dan deteksi dini yang dilakukan oleh aparat intelijen, Bea Cukai, kepolisian maupun TNI. "Ini harus bersinergi supaya melakukan pengawasan yang tepat," kata mantan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan itu.
Mantan sekretaris jenderal PDIP itu yakin, sudah ada penyelidikan terkait persoalan ini. "Sudah dimonitor dengan baik," katanya.(boy/jpnn)
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengungkapkan bahwa ada 100 warga negara asing (WNA) yang terindikasi menyusup ke wilayah Poso
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Le Minerale Tanam Ratusan Ribu Pohon yang Tersebar di Berbagai Wilayah Indonesia
- Indonesia Punya 106 Ribu Apoteker, 60 Persennya Terkonsentrasi di Jawa
- Banjir Rob Berpotensi Terjadi di Wilayah Ini, BMKG Imbau Masyarakat Waspada
- Ruang Amal Indonesia dan ZIS Indosat Segera Buka Program Amal Vokasi di KITB
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat
- Kuasa Hukum Tepis Isu Miring Terkait Eks Dubes RI untuk Nigeria Usra Hendra Harahap