Mendagri Minta Optimalkan Penyerapan Anggaran

Mendagri Minta Optimalkan Penyerapan Anggaran
Mendagri Minta Optimalkan Penyerapan Anggaran
JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Gamawan Fauzi, meminta seluruh jajarannya dapat mengoptimalkan penyerapan anggaran di Kemendagri yang besarannya mencapai Rp15,78 triliun tahun 2013 mendatang.

“Mendagri telah mengamanatkan kepada seluruh jajaran, agar anggaran dikelola dengan baik. Sehingga kinerja Kemendagri meningkat dan memberikan kemanfaatan yang besar bagi penguatan pemerintah daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujar Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri, Reydonnyzar Moenek di Jakarta, Rabu (19/12).

Dalam amanat tersebut, Mendagri menurutnya, menekankan perlu dilakukan percepatan penyerapan anggaran tahun depan sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Selain itu, seluruh proses pengelolaan diminta dilakukan secara transparan, taat azas, dan menghindari pemborosan serta potensi terjadinya korupsi, kolusi, manipulasi dan kongkalikong.

Mendagri menurut Donny -panggilan akrab Reydonnyzar Moenek, juga meminta jajarannya mengawal pengelolaan anggaran secara langsung, serta perlu mengurangi pembiayaan kegiatan yang bersumber dari pinjaman dan hibah luar negeri.

JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Gamawan Fauzi, meminta seluruh jajarannya dapat mengoptimalkan penyerapan anggaran di Kemendagri

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News