Mendagri Optimistis Kabut Asap Tak Ganggu Pilkada
jpnn.com - JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo optimistis kabut asap yang melanda sejumlah daerah di Indonesia, tak sampai mengganggu proses pemungutan suara pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak di 269 daerah yang akan digelar 9 Desember mendatang.
Keyakinan tersebut, menurut Tjahjo, karena sejak beberapa waktu lalu, pemerintah bekerja semaksimal mungkin memadamkan kebakaran hutan dan lahan. Hasilnya, diharapkan dalam sebulan ke depan kabut asap mampu diatasi.
“Kami optimistis Pilkada serentak 9 Desember bisa berjalan,” kata Tjahjo, Selasa (27/10)
Menurut Tjahjo, kalau memang kabut asap sampai menganggu aktivitas Pilkada, maka ada pemilihan susulan. Pemungutan suara boleh saja ditunda, untuk kemudian nantinya dilakukan pilkada susulan. Namun ada batas waktunya, tak sampai memakan waktu terlalu lama.
“Ada tahapan maksimum. Tidak sampai tahun depan, bisa satu dua hari atau satu minggu. Tidak apa-apa Pilkada ditunda,” ujarnya.
Tjahjo juga percaya penyelenggaraan Pemilu bisa mengantisipasi hal-hal terkait pengelembungan suara bila Pilkada 2015 nanti tertunda. Sampai saat ini, pemerintah juga terus bergerak agar persoalan kabut asap ini tidak menjadi masalah berkepanjangan.(gir/jpnn)
JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo optimistis kabut asap yang melanda sejumlah daerah di Indonesia, tak sampai mengganggu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nilai IKIP Kaltim Meningkat, Masuk Tiga Besar Nasional
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan