Mendagri Serahkan Pamong Award 2008

Mendagri Serahkan Pamong Award 2008
Mendagri Serahkan Pamong Award 2008
JAKARTA – Sebanyak 22 birokrat dari tingkat pusat hingga kelurahan/desa meraih penghargaan Pamong Award 2008. Pamong Award 2008 diserahkan secara langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Mardiyanto dalam Temu Nasional Pamong 2008 di Jakarta. di Jakarta, Selasa (18/11) malam.

Pamong Award merupakan bentuk penghargaan yang diprakarsai para alumni sekolah pamong baik dari APDN, IIP, STPDN maupun IPDN yang kini tergabung dalam Forum Komunikasi Purna Praja (FKPP). Beberapa birokrat penerima Pamong Award 2008 diantaranya adalah pejabat eselon I pemerintahan pusat seperti Sekretaris Wapres Tursandi Alwi dan Sekjen Depdagri Diah Anggraeni. Selain itu, penerima among Award juga dari kalangan kepala daerah baik Gubernur maupun bupati/walikota.

Untuk kategori Gubernur, penerima pamong Award 2008 adalah Gubernur Maluku Karel Albert Ralahalu dan Gubernur Sulawesi Utara Sinyo Harry Sarundajang. Sedangkan untuk kategori bupati, penerimanya adalah Bupati Baru Andi Muhammad Rum, Bupati Minahasa Selatan RM Luntungan, Bupati Tanjung Jabung Timur Abdullah Hich serta  Bupati Halmahera Utara Hien Namotemo.

Untuk kategori walikota, penerimanya antara lain Walikota Sibolga Sahat P Panggabean, Walikota Ternate Syamsir Andili, Walikota Pekanbaru Herman Abdullah dan Walikota Banjar Baru Rudy Resnawan.

JAKARTA – Sebanyak 22 birokrat dari tingkat pusat hingga kelurahan/desa meraih penghargaan Pamong Award 2008. Pamong Award 2008 diserahkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News