Mendagri Siapkan Tim Pengecek Ijazah
jpnn.com - JAKARTA - Mendagri Tjahjo Kumolo menyatakan, pihaknya sudah mengantisipasi kemungkinan penggunaan ijazah palsu di lingkungan Kemendagri.
’’Sedang kami rumuskan prosedurnya dan pembentukan tim untuk pengecekan gelar dan ijazah,’’ ujarnya lewat pesan singkat.
Untuk tahap pertama, pihaknya akan memulai pemeriksaan dari level menteri sampai pejabat eselon IV. ’’Kalau terbukti (ijazahnya palsu) atau tidak bisa membuktikan (bahwa ijazahnya asli), ya dibebastugaskan dari jabatannya,’’ lanjut mantan Sekjen PDIP itu.
Namun, ketika disinggung kemungkinan menerapkan sanksi serupa kepada kepala daerah, Tjahjo tidak berkomentar.
Di tempat terpisah, KPU memastikan bakal selektif dalam memeriksa ijazah calon kepala daerah yang akan berlaga dalam pilkada tahun ini. ’’Kami bisa cek ke lembaganya langsung atau dinas yang menaungi lembaga pendidikan itu,’’ terang Ketua KPU Husni Kamil Manik.
Hanya, pengecekan yang paling didahulukan adalah ijazah SMA. Sebab, berdasar UU Nomor 8 Tahun 2015 tentang Pilkada, syarat pendidikan minimum calon kepala daerah adalah SMA atau yang setingkat dengan itu. Teknis pemeriksaannya akan diserahkan kepada setiap KPU di daerah. (wan/byu/c10/nw)
JAKARTA - Mendagri Tjahjo Kumolo menyatakan, pihaknya sudah mengantisipasi kemungkinan penggunaan ijazah palsu di lingkungan Kemendagri. ’’Sedang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak
- Prakiraan Cuaca Jakarta Jumat Ini, Hujan dari Pagi Sampai Sore
- Dow Hadirkan Inovasi Material Rendah Karbon
- Kecelakaan Maut di Semarang, Sopir Truk Tronton Sempat Terjepit di Kabin Kemudi
- Komdigi Bersama KTP2JB Sosialisasikan Perpres Nomor 32 Tahun 2024 kepada Puluhan Media
- Rem Truk Tronton Blong, Hantam Warung & Kendaraan di Semarang, 2 Orang Tewas