Mendagri Terima Arahan Khusus dari Presiden, Ada Apa?
![Mendagri Terima Arahan Khusus dari Presiden, Ada Apa?](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2021/04/17/ilustrasi-uang-rupiah-foto-ricardojpnncom-92.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan perintah kepada jajaran menteri, kepala lembaga, dan pemerintah daerah untuk mempercepat realisasi APBN dan APBD.
Menurut dia, realisasi APBN dan APBD mampu memberikan stimulus perekonomian bagi masyarakat.
APBN 2021 ditetapkan dengan belanja negara sebesar Rp 2.750 triliun dan pendapatan negara sebesar Rp 1.743,6 triliun.
“Ini sudah November 2021, sudah mau masuk ke Desember. Percepat realisasi APBN dan APBD. APBN artinya kementerian/lembaga harus konsentrasi percepat realisasi,” kata Presiden Jokowi di Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (17/11).
Presiden juga meminta Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian untuk mencermati realisasi APBD.
Jokowi menyebut Mendagri harus menekankan kepada kepala daerah agar segera merealisasikan APBD.
“Mendagri lihat APBD yang serapan anggarannya masih kecil juga diberikan perhatian. Tekankan ke mereka bahwa APBD ini penting untuk pertumbuhan ekonomi kita,” ujar Presiden.
Presiden mencontohkan realisasi dana perlindungan sosial baru mencapai 77 persen dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA), kemudian program padat karya baru 77 persen, sedangkan dukungan ke UMKM dan korporasi baru 60 persen.
Presiden Jokowi memberikan perintah kepada jajaran menteri, kepala lembaga, dan pemerintah daerah untuk mempercepat realisasi APBN dan APBD.
- Cieee, Jokowi dan Gibran Kompak, Berdiri Mengapit Prabowo
- Milad ke-15 Ahlulbait Indonesia, Teguhkan Komitmen Kebangsaan dan Kemanusiaan
- Mensesneg Sebut Anggaran Retret Kepala Daerah Sepenuhnya dari APBN
- Puncak Perayaan HUT ke-17 Gerindra, Jokowi Belum Konfirmasi Hadir, Megawati Absen
- Tahun ke-12, Nara Kreatif Meluluskan 778 Siswa, Anies Baswedan Beri Pesan Khusus
- Gita Wirjawan dan Sri Mulyani Bicara Menjaga Stabilitas Fiskal RI di Tengah Ketidakpastian Global