Mendagri Tito Minta Gubernur Segera Memugar Anjungan Daerah di TMII
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meminta para gubernur segera memugar anjungan daerah masing-masing di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.
Tito Karnavian mengaku sudah berkomunikasi dengan para gubernur terkait pemugaran tersebut.
"Prinsipnya (para gubernur) setuju, mendukung," kata Tito di Jakarta pada Minggu (17/7).
Kemendagri juga telah memberikan dukungan dengan membentuk tim yang sudah turun melihat kondisi anjungan daerah di TMII.
"Dibuat klasifikasi, mana yang rusak ringan, sedang, berat, dan ada yang belum memiliki anjungan," ujarnya.
Mantan Kapolri itu menjelaskan ada 19 anjungan daerah di TMII rusak ringan, tetapi struktur bangunannya masih bagus.
Sebagian anjungan lainnya rusak sedang dan berat, serta ada daerah yang belum memilikinya, antara lain Kalimantan Utara.
"Kalimantan Utara itu sudah menjadi provinsi, tetapi tidak punya anjungannya," ucap Tito.
Mendagri Tito Karnavian menyebut pemugaran anjungan daerah di TMII membutuhkan biaya sekitar Rp 50 miliar untuk seluruh provinsi.
- Jadi Irup Hari Otda 2025, Sekda Sumsel Sampaikan Pesan Penting Mendagri Tito, Simak
- Ini Penjelasan Wamendagri Ribka Soal Upaya Kemendagri Awasi Pengelolaan Keuangan Daerah
- Kemendagri Beber Alasan Penunjukan Balikpapan Jadi Tuan Rumah Peringatan Hari Otda 2025
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- HUT ke-50 TMII, Bank Raya Hadirkan Kemudahan Transaksi Untuk Para Pengunjung