Mendagri Yakin Aparat Mampu Kendalikan Situasi di Aceh
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi menyakini pemerintah daerah di Aceh dan pihak kepolisian dapat mengendalikan kondusifitas keamanan di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) jelang pelaksanaan pemilu 2014.
Gamawan meyakini hal tersebut didasari beberapa alasan. Antara lain, pihak kepolisian hingga saat ini telah menangani sejumlah aksi kekerasan bersenjata yang tercatat setidaknya telah menewaskan enam orang dalam beberapa bulan terakhir. Bahkan terhadap beberapa kasus telah berhasil diungkap.
Selain itu, pemerintah Provinsi menurutnya juga telah melaporkan kondisi pemerintahan yang ada tetap berjalan normal.
"Itu (peristiwa kekerasan di Aceh) sudah ditangani pihak kepolisian. Insya Allah mudah-mudahan nggak akan menggaggu kondisi pemerintahan yang ada," ujar Gamawan di Jakarta, Minggu (6/4). (gir/jpnn)
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi menyakini pemerintah daerah di Aceh dan pihak kepolisian dapat mengendalikan kondusifitas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom