Mendaki 13 Orang, Satu Hilang
jpnn.com - SETIAWAN Maulana (22), pendaki asal Bekasi yang dinyatakan hilang di Taman Nasional Kerinci Seblat, hingga Senin (12/1) siang belum berhasil ditemukan.
Setiawan Maulana dalam rombongan 13 orang pendaki gunung asal Jakarta pada Kamis (25/12) pukul 12:00 WIB didampingi pemandu mendaki Gunung Kerinci.
Pada Sabtu (27/12) sekitar pukul 07.00 WIB, rombongan pendaki turun dari puncak gunung. Namun, sampai di bawah pendaki hanya 12 orang dan satu orang dinyatakan hilang yakni Setiawan Maulana.
Dinding Facebook Setiawan yang juga sering disapa Iwan itu pun terus dihujani komentar harapan kepulangannya.
“Wan balik ngapa, gw udeh di bekasi ni, ya Allah tolong Iwan ya Allah,” tulis akun Rizky Yuli.
Akun atas nama Thurdy juga menulis harapan agar Iwan segera pulang. “Cepet pulang mas gua tau lu pasti bisa bertahan didalam sana, ga inget janji kita lu yg mau ngajak gua ke green canyon apa?. Gua cuma bisa bantu doa doang dr sini mas semoga lu cepet sampe rumah dgn selamat amin,” tulisnya, seperti diberitakan gobekasi (grup JPNN). (cr19/sam/jpnn)
SETIAWAN Maulana (22), pendaki asal Bekasi yang dinyatakan hilang di Taman Nasional Kerinci Seblat, hingga Senin (12/1) siang belum berhasil ditemukan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS