Mendaratkan Larik Gogo di Bumi Kebumen
jpnn.com, JAKARTA - Larik gogo (Largo) adalah terobosan teknologi budidaya padi gogo dengan merekayasa jumlah populasi per ha minimal 200.000 rumpun dengan menerapkan cara tanam jajar legowo.
Penanaman dilakukan dengan alsin tabela larik pola jarwo 2:1.
Varietas unggul padi gogo Inpago 8, 9, 10 dan IPB 9G provitas tinggi adalah kombinasi wajib larik gogo plus pupuk hayati, pestisida nabati dan biodekomposer.
Kebumen, Jawa Tengah dipilih sebagai lokasi uji karena wilayah lahan kering yang luas menghampar sepanjang pantai selatan baik terbuka maupun ditanami tanaman tahunan terutama kelapa.
Tim Badan Litbang Pertanian Kementan terdiri dari Puslitbang Tanaman Pangan, Balai Besar Penelitian Padi serta Dinas Pertanian Kab. Kebumen mengunjungi pertanaman yang sudah mulai masuk fase panen pada Sabtu (13/1).
Tepatnya di Desa Banjarejo dan Desa Puliharjo Kecamatan Puring.
Performa tanaman pada hamparan terbuka bagus, sehingga target provitas 10 t/ha optimis tercapai.
Petani terkesan dengan Inpago 9 dan 10, tapi akan menguji beras dan rasa nasi sebelum memutuskan pilihan.
Jawa Tengah dipilih sebagai lokasi uji karena wilayah lahan kering yang luas menghampar sepanjang pantai selatan yang terbuka.
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai
- Gelar Rapat Maraton, Mentan Amran Ingin Buat Lompatan Besar Menuju Swasembada Pangan
- Kementan Beri Pendampingan dan Penerapan Mekanisme ke Petani di Merauke
- Kementan Perkuat Integrasi Pelaku Usaha Dukung Daya Saing Produk Hortikultura Lewat Forum Ini
- Dukung Pangan Bergizi, Kementan Gelar Bimbingan Teknis Pemanfaatan Pekarangan