Mendengar Perempuan Itu Berteriak, Maheru Kabur Lalu Ditabrak Mobil, Kakinya Patah
Jumat, 31 Juli 2020 – 21:41 WIB
Atas kejadian itu korban langsung berteriak 'jambret' yang membuat pelaku langsung melarikan diri dengan sepeda motor menuju arah Jalan Veteran.
Hanya saja sesampainya di Jalan Veteran, tepatnya di depan Kantor Menara Agung pelaku terlibat kecelakaan dengan mobil.
Kejadian itu mengakibatkan kaki kiri pelaku mengalami patah sehingga tidak bisa melanjutkan pelariannya.
Tak lama berselang, enam anggota Satuan Lalu Lintas Polresta Padang yang ikut mengejar pelaku tiba di lokasi kecelakaan.
Petugas langsung mengamankan pelaku ke Kantor Polresta Padang, berikut sepeda motor yang ia gunakan.
Saat memeriksa jok kendaraan milik Maheru, polisi juga menemukan peralatan yang biasa digunakan untuk menghisap sabu-sabu. (antara/jpnn)
Perempuan itu langsung berteriak melihat Maheru melakukan perbuatan terlarang tersebut.
Redaktur & Reporter : Adek
BERITA TERKAIT
- Video Viral Ridwan Kamil soal Nafkahi Janda, Jubir Bantah Begini
- Chief Human Capital Officer ACC Raih Indonesia Most Powerful Women Awards 2024
- Gegara Kelakar soal Janda, Ridwan Kamil Dinilai Merendahkan Perempuan
- KOPRI Dorong Adanya Ruang Aman untuk Perempuan dan Anak di Tempat-Tempat Ini
- Deklarasi Pilkada Damai, Bawaslu-Kementerian PPPA-KPU Jamin Ruang Aman bagi Perempuan
- Pemerintah Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital Perempuan