Mendengar Solusi-Solusi Kreatif Birokrasi
Selasa, 22 Maret 2011 – 00:52 WIB
Problem dunia pendidikan kita tak kunjung usai, seperti mengurai benang kusut saja. Saling kait mengkait, saling ikat mengikat. Isu-isu yang dari waktu ke waktu senantiasa mencuat di permukaan adalah Ujian Nasional atau UN, SBI (Sekolah Bertaraf Internasional), RSBI, kebocoran anggaran, kurikulum, infrastruktur, kualitas dan standar kompetensi guru, dan masih banyak lagi.
Baca Juga:
Apa solusi-solusi kreatif yang ditawarkan? Darimana memulainya? Anggaran sektor pendidikan sudah terbesar, 20 persen dari APBN, seperti apa implementasinya? Bagaimana mencetak lulusan yang siap pakai? Lulusan yang bermental entrepreneur? Dan masih banyak problematika lain yang bisa memberi gambaran di seluruh Indonesia. Tokoh kedua adalah Menteri Agama, Suryadharma Ali.
Belakangan, kasus Ahmadiyah betul-betul merepotkan. Sampai-sampai beberapa daerah membuat regulasi sendiri soal aliran yang memiliki nabi baru itu. Ahmadiyah itu sekalipun sekarang mereda, masih menyimpan bara. Masih berpotensi anarkhisme lagi. Apa yang sedang digagas Menteri Agama soal yang satu ini? Masalah toleransi antar beragama? Soal SKB (surat keputusan bersama, red)? Soal haji juga, seperti masalah laten saja. Tiap tahun mengirimkan sekitar 200 ribu orang ke Arab Saudi, tapi hampir setiap tahun menemukan problem baru.
Apanya yang salah? Darimana memperbaikinya? Menteri yang juga Ketua DPP PPP ini akan membeberkan problematika regili di Indonesia agar lebih terang benderang. Sedang tokoh birokrat ketiga adalah Alex Noerdin, Gubenur Sumatera Selatan (Sumsel). Palembang, ibukota provinsi akan menjadi salah satu tuan rumah Sea Games 2011, yang akan dihelat bulan September bersama provinsi DKI Jakarta.