Mendes Beri Penghargaan Abpednas Award pada 4 Desa Terbaik

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Desa dan PDTT Eko Putro Sandjojo, memberikan penghargaan Abpednas Award kepada 4 desa terbaik berdasarkan rekomendasi Kemendes, Apdesi dan Abpednas.
Penghargaan Abpednas Award ini digelar bersamaan dengan anugerah Indonesia Property & Bank Award XII tahun 2017 untuk industri properti, perbankan, dan tokoh berprestasi.
“Ke depan, Abpednas Award akan berdiri sendiri dan diselenggarakan secara rutin, didukung oleh Kemendes dan PDTT,” kata Sekretaris Jenderal Abpednas, Indra Utama dalam keterangan persnya yang diterima redaksi, Minggu (19/11).
Menurut Ketua Umum Abpednas Deden Syamsuddin, pihaknya melakukan koordinasi dengan pihak terkait seperti Kemendes, Apdesi dan DPD Abpednas untuk melakukan pengumpulan nama-nama desa yang layak diundang ke Jakarta menerima penghargaan.
“Dari sejumlah nama desa yang kami terima, kemudian diseleksi oleh dewan juri indpenden, akhirnya terpilih empat nama yang menerima penghargaan,”jelas Deden.
4 desa dan pejabat desa yang mendapatkan penghargaan langsung dari Mendes dan PDTT, Eko Putro Sandjojo, adalah Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah, Desa Sukamanah, Kecamatan Kerangtengah, Kab. Cianjur dan Desa Majasari, Kecamatan Sliyeg, Kabupaten Indramayu keduanya dari Jawa Barat serta Desa Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Bantul-DI Yogyakarta.
“Saya harapkan penghargaan ini juga mendorong motivasi desa-desa lain untuk bisa berprestasi seperti yang mendapatkan penghargaan malam ini,” kata Eko Putro Sandjojo.
Sejumlah tamu undangan VVIP juga hadir dalam acara ini seperti Siswono Yudohusodo, Menteri Negara Perumahan Republik Indonesia ( 1988-1993 ) dan pernah menjadi Menteri Transmigrasi dan Permukiman Perambah Hutan ( 1993-1998).
Menteri Desa dan PDTT Eko Putro Sandjojo, memberikan penghargaan Abpednas Award kepada 4 desa terbaik berdasarkan rekomendasi Kemendes, Apdesi dan Abpednas.
- Dukung Asta Cipta Presiden, Menpora Dito dan Mendes Yandri Perkuat Sinergitas
- BM PAN Apresiasi Upaya Mendes Yandri Melakukan Penguatan Desa
- Disemprot Mahfud soal Undangan Kementerian untuk Acara Pribadi, Mendes Yandri Kaget
- Undang Kades ke Acara Pribadi Pakai Surat Berkop Kementerian, Yandri: Saya Baru Jadi Menteri
- Baru 2 Hari Jabat Mendes PDT, Yandri Susanto Langsung Disemprit Mahfud MD
- Yandri Bikin Acara Keluarga Pakai Surat Berkop Menteri, Netizen Sorot Pencalonan Istrinya di Pilbup Serang