Mendikbud Akui Masih Simpan Rekomendasi Itjen
Selasa, 14 Mei 2013 – 19:30 WIB
JAKARTA - Rekomendasi inspektorat jenderal (Itjen) kementerian pendidikan dan kebudayaan berdasarkan investigasi internal terkait kisruh ujian nasional (UN) masih menjadi tanda tanya. Pasalnya banyak sanksi yang direkomendasikan Itjen masih disimpan oleh Mendikbud Mohammad Nuh. Mantan rektor ITS ini juga menegaskan, bagi dirinya sangat penting pelaksanaan UN diselesaikan hingga tuntas, yakni sampai diumumkannya hasil UN 24 Mei nanti. Itupula alasan dia tidak menyampaikan semua hasil rekomendasi Itjen kemdikbud.
Menanggapi hal ini, Mendikbud mengakui kalau masih ada pihak-pihak yang direkomendasikan diberi sanksi oleh Itjen namun belum diumumkan ke publik. Nuh beralasan, jika semua rekomendasi itu diumumkan saat ini akan mengganggu proses UN yang masih berjalan.
"Taroklah Puspendik harus diberhentikan, terus begitu saya berhentikan siapa yang mengambil alih penilaian UN. Memang iya rekomendasinya ada banyak, tapi sebagai pengambil kebijakan, saya harus tahu situasi di lapangan," ungkap M Nuh di Kemdikbud, Selasa (14/5).
Baca Juga:
JAKARTA - Rekomendasi inspektorat jenderal (Itjen) kementerian pendidikan dan kebudayaan berdasarkan investigasi internal terkait kisruh ujian nasional
BERITA TERKAIT
- SANF Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia
- Keren, Siswa Mentari Intercultural School Jakarta Boyong Emas dari Malaysia
- Dibilang Abal-Abal, UIPM Justru Pelopor Kampus Virtual Menggunakan Second Life
- Dukung Masa Depan Bangsa, Peruri Berikan Beasiswa bagi Anak TNI POLRI
- Edukasi Mahasiswa di Jateng dan DIY tentang Kepabeanan, Begini Harapan Bea Cukai
- Majelis Masyayikh Meluncurkan Aplikasi Layanan Pendidikan Pesantren SYAMIL