Mendikbud: Ini Sejarah Baru PTN

Mendikbud: Ini Sejarah Baru PTN
Mendikbud: Ini Sejarah Baru PTN
JAKARTA – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mohammad Nuh menyatakan, langkah menggratiskan biaya pendaftaran seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) yang akan dimulai 2013, merupakan sejarah baru dalam dunia pendidikan tinggi di tanah air. Karena selama ini yang namanya daftar masuk kuliah tidak pernah gratis.

“Ini tonggak sejarah baru dari seleksi masuk PTN, pertama, baru sekarang masuk perguruan tinggi negeri (PTN) tidak bayar. Dulu-dulu kan bayar,” kata Mendikbud Mohammad Nuh, usai melaunching SNMPTN 2013 di Kemdikbud, Senin (10/12).

Dia menyatakan bahwa Kemdikbud memiliki komitmen saat menyusun Undang-undang pendidikan tinggi. Intinya, bagaimana caranya akses mudah masuk PTN terus ditingkatkan. Dia menuturkan bahwa selama ini yang menjadi hambatan utama ialah sulitnya bagi calon mahasiswa untuk masuk PTN.

“Salah satu yang jadi hambatan utama, mulai masuk sudah sulit, karena harus daftar, bayar, Rp150-200ribu, itu daftar masuk saja, tapi tidak jamin diterima,” tukas mantan Rektor ITS itu.

JAKARTA – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mohammad Nuh menyatakan, langkah menggratiskan biaya pendaftaran seleksi nasional masuk perguruan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News