Mendikbud Klaim UN SMA/SMK Minim Pengaduan

jpnn.com - JAKARTA—Mendikbud Anies Baswedan mengatakan, pelaksanaan Ujian Nasional (UN) jenjang SMA/MK tahun 2016 pada hari terakhir pelaksanaan UN berbasis kertas Rabu (6/4) dilaporkan berjalan lancar. Begitu juga dengan penyelenggaran UN Berbasis Komputer (UNBK) yang diselenggarakan sampai Kamis siang (7/4).
“Sesuai hasil informasi yang dihimpun secara nasional oleh Posko UN dan pemantauan langsung di lapangan, penyelenggaraan UN secara keseluruhan berjalan lancar. Kalau pun ada masalah bisa diselesaikan dengan segera menurut skalanya dan sesuai Prosedur Operasi Standar (POS) UN,” kata Anies, di kantor Kemdikbud, Kamis (7/4).
Laporan yang dihimpun dari Posko UN yang terdiri dari lima satuan kerja, yakni Biro komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM), Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), Inspektorat Jenderal Kemdikbud (Itjen), Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Kemdikbud (SetBalitbang), dan Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) . Dari posko tersebut diketahui jumlah pengaduan yang disampaikan dibandingkan tiga tahun terakhir telah menurun jumlahnya.
Jumlah laporan yang dihimpun sejak dua hari menjelang UN hingga hari keempat UN pada 2013 sebanyak 622 pelapor, tahun 2014 berjumlah 587 pelapor, tahun 2015 berjumlah 365 pelapor, dan 2016 berjumlah 184 pelapor.
“Ini menunjukkan penurunan yang luar biasa terhadap permasalahan UN,” kata Anies (esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Panen Kritik, UI Beberkan Alasan Disertasi Bahlil Tidak Dibatalkan
- Global Infotech Solution Beri Beasiswa Kepada Para Siswa SMK IT di Jabodetabek
- President University dan INTI International University Malaysia Berkolaborasi di Bidang Teknik Sipil
- Sinergi Bakti Mulya 400 International School & Eka Hospital Cibubur dalam Semarak Ramadan
- Ini Solusi Wali Kota Agustina untuk Anak Kurang Mampu yang Tak Diterima di Sekolah Negeri
- Optimalkan Pembelajaran Selama Ramadan, Educa Group Hadirkan Kisah Teladan Nabi