Mendikbud Nadiem Makarim: Ini Sifatnya Dinamis

"Ini sifatnya sangat dinamis. Gotong royong adalah kunci pembelajaran di masa darurat dan kami sangat terbuka terhadap konten positif baik di Indonesia dan mancanegara," ungkap Nadiem.
Direktur Jenderal Kebudayaan (Dirjenbud) Kemendikbud, Hilmar Farid, menjelaskan setiap Senin hingga Jumat akan ada siaran pembelajaran untuk seluruh jenjang, dari PAUD sampai SMA/SMK dan program untuk orang tua.
"Setiap jenjang ada waktu setengah jam. Materi siaran berasal dari berbagai sumber, seperti TV Edukasi yang diproduksi Kemdikbud maupun pihak di luar Kemendikbud," terang Hilmar.
Hilmar menambahkan setiap Sabtu dan Minggu ada program khusus kebudayaan berisi antara lain gelar wicara dan yang membahas berbagai aspek kebudayaan, rekaman pertunjukan kesenian, film pendek dan animasi, serta laporan tentang kegiatan kebudayaan dari seluruh Indonesia.
Kemudian pada malam hari, kecuali Jumat dan Minggu, Kemendikbud juga akan menyiarkan sejumlah film nasional, mulai dari film anak, drama, hingga dokumenter.
"Program ini akan sudah disiapkan untuk 90 hari ke depan. Saat ini tim produksi sedang menyiapkan tayangan untuk dua minggu pertama. Kami terbuka menerima masukan masyarakat untuk memperbaiki kualitas siaran ini ke depan," kata Hilmar. (antara/jpnn)
Mendikbud Nadiem Makarim kembali menjelaskan soal program Belajar dari Rumah di TVRI yang dimulai Senin.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Perjalanan Cinta Sitti Nurbaya dan Samsul Bahri Kembali Hadir di TVRI
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Istana Sebut PHK yang Terjadi Bukan Gegara Efisiensi, Tetapi...
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Saleh PAN Yakin Prabowo tak Ingin Efisiensi Anggaran Mengorbankan Pegawai
- Pak Dirut Memastikan PNS dan PPPK Tidak Terkena PHK