Mendikbud Pastikan Distribusi Soal Aman dan Tepat Waktu

Mendikbud Pastikan Distribusi Soal Aman dan Tepat Waktu
Ujian Nasional. Foto: JPG

Itu diperuntukkan bagi sekolah yang belum memenuhi standar penyelenggaraan UNBK karena faktor teknis, baik kesiapan fasilitas teknologi informasi dan komunikasi (TIK) maupun sumber daya listrik.

UNPK juga dilaksanakan sekolah yang memiliki siswa peserta UN dengan kebutuhan khusus.

Direktur Jasuindo Hendra Susanto menyampaikan, saat ini soal UN untuk SMA dan SMK untuk Papua dan Papua Barat sudah dikirimkan ke ibukota Propinsi.

"Saat ini soal untuk SMP sudah selesai cetak dan memasuki tahap penyelesaian," lapornya kepada Menteri Muhadjir.

Berdasarkan data Kemendikbud, sekitar 7,7 juta siswa dari berbagai jenjang siap melaksanakan UN di tahun 2017.

Sesuai data Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) per 22 Februari 2017, terdapat 3,8 juta peserta UN (49,4%) dari semua jenjang akan melaksanakan ujian dengan menggunakan kertas dan pensil.

Sesuai dengan Prosedur Operasi Standar (POS), UN akan diselenggarakan pada tanggal 10 sampai dengan 13 April 2017 untuk jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), dan tanggal 2 sampai dengan 8 Mei untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Sedangkan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) akan menyelenggarakan UN lebih awal pada 3 sampai 6 April 2017. ‎(esy/jpnn)


Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy meninjau kesiapan penyelenggaraan Ujian Nasional (UN) 2017. Dia melakukan kunjungan


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News