Pastikan Kuota 100 Ribu CPNS Guru Bukan Hanya untuk Honorer

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengungkapkan, pemerintah pada tahun ini menyiapkan kuota 100 ribu calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk guru. Jumlah itu untuk memenuhi kekurangan guru PNS sebanyak 736 ribu orang di seluruh Indonesia.
"Insyaallah tahun ini akan diangkat 100 ribu guru CPNS baru. Sebenarnya yang kami minta lebih dari itu, tapi yang disetujui hanya itu," ujar Menteri Muhadjir di kantornya, Rabu (29/8).
Menurutnya, walaupun pemerintah memberlakukan redistribusi guru dalam rangka pemerataan, tapi rekrutmen CPNS untuk tenaga pendidik tetap ada. Untuk mengisi kuota 100 ribu itu, kata Muhadjir, pemerintah tidak membatasinya pada honorer saja.
Menurutnya, formasi itu berlaku untuk umum yang memenuhi syarat jadi guru. "Guru honorer bisa ikut tes CPNS asalkan punya kriteria sesuai UU Aparatur Sipil Negara dan harus punya sertifikat pendidik," tegasnya.
Lantas kapan proses rekrutmen itu akan dilaksanakan? Muhadjir mengatakan keputusan soal itu ada di menteri pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi (MenPAN-RB). "Saya belum tahu kapan karena itu ranahnya MenPAN-RB," ucapnya.(esy/jpnn)
Mendikbud Muhadjir Effendy menyatakan kuota 100 ribu CPNS untuk guru dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga pendidik di seluruh Indonesia.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Pesan Penting Kepala BKN untuk Para CPNS, Filosofi Tata Surya
- Begini Kebiadaban OPM terhadap Guru Honorer dan Nakes di Yahukimo
- Instruksi Terbaru Kepala BKN soal Penyelesaian NIP CPNS dan PPPK 2024
- Sekda: CPNS Diangkat Juni, PPPK Oktober 2025
- 5 Berita Terpopuler: Pernyataan Terbaru soal Pengangkatan PPPK & CPNS 2024, Hasan Nasbi Angkat Bicara
- 5 Berita Terpopuler: 5 Bulan Indonesia di Tangan Prabowo, PPPK & CPNS Segera Diangkat, Ribuan Tentara Harus Pensiun