Mendiknas Genjot Potensi Universitas Terbuka
Minggu, 06 Februari 2011 – 05:50 WIB

Mendiknas Genjot Potensi Universitas Terbuka
JAKARTA - Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) melirik potensi yang dimiliki oleh Universitas Terbuka (UT). Perguruan tinggi yang menerapkan sistem belajar jarak jauh (distance learning). Jumlah dan kualitas UT bakal ditingkatkan untuk menggenjot angka partisipasi kasar (APK) mahasiswa. Target Kemendiknas, APK pada 2014-2015 sebesar 30 persen. Mantan rektor ITS itu menjelaskan, program Kemendiknas untuk pendidikan tinggi adalah meningkatkan angka partisipasi kasar (APK). Tahun 2010 lalu, Kemendiknas mencatat APK mahasiswa dengan usia 19-23 tahun masih 23 persen. Kemendiknas memasang target, pada periode 2014-2015 nanti, APK tersebut bisa naik menjadi 30 persen. "Kita masih kurang tujuh persen," jelas Nuh.
Mendiknas M. Nuh menjelaskan, dirinya memang sedang membidik UT. Menurut dia, keberadaan UT bisa mengatasi minimnya penyebaran perguruan tinggi. Dengan adanya UT tersebut, bisa mengatasi persoalan pembangunan perguruan tinggi konvensional.
Baca Juga:
Di mana dalam jenis konvensional tersebut, dosen dan mahasiswa harus bertemu dalam satu tempat. Selama ini, jajaran Kemendiknas kualahan meningkatkan jumlah perguruan tinggi karena terbentur biaya pengadaan fisik bangunan. "Jika dengan optimalisasi UT biaya bisa ditekan," kata dia.
Baca Juga:
JAKARTA - Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) melirik potensi yang dimiliki oleh Universitas Terbuka (UT). Perguruan tinggi yang menerapkan
BERITA TERKAIT
- Optimalkan Pembelajaran Selama Ramadan, Educa Group Hadirkan Kisah Teladan Nabi
- Tanggapi Keputusan UI soal Disertasi Bahlil, Mendiktisaintek: Rasanya...
- Instruksi Rektor UI soal Disertasi Bahlil, Singgung Kualitas dan Substansi
- Waka MPR Lestari Moerdijat Dorong Layanan Pendidikan yang Merata Segera Diwujudkan
- Universitas Pelita Harapan Luncurkan Faculty of AI
- Guru Honorer Dapat Bantuan Rp 500 Ribu per Bulan, Tendik Piye?