Mendiktisaintek: Pendidikan Ampuh Mencegah Radikalisme dan Terorisme

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro menekankan pentingnya peran pendidikan dalam upaya pencegahan radikalisme dan terorisme.
Satryo menjelaskan bahwa pendidikan memiliki peran fundamental dalam membangun masyarakat yang tangguh dalam menghadapi ideologi radikalisme dan terorisme.
Pendidikan menurut Satryo merupakan upaya yang paling ampuh untuk membangun kesadaran masyarakat, memperkuat nilai-nilai toleransi, inklusif, serta mengembangkan wawasan kebangsaan dan cinta tanah air.
Dia percaya melalui pendidikan yang inklusif mampu menangkal paham radikalisme dan terorisme.
“Saya percaya bahwa pendidikan memiliki peran fundamental dalam membangn masyarakat yang tangguh terhadap segala bentuk radikalisme dan terorisme," ujar Satryo, Rabu (25/12).
Dia menambahkan, pendidikan adalah usaha yang paling ampuh untuk menybarkan kesadaran, memperkuat nilai-nilai toleransi, inklusif, serta mengembangkan wawasan kebangsaan dan cinta tanah air.
Satryo mengajak seluruh pihak untuk mendukung langkah upaya pencegahan radikalisme dan terorisme.
Sementara itu, Kepala BNPT Komisaris Jenderal Polisi Eddy Hartono mengatakan, pencegahan di dalam undang-undang diatur ada tiga hal, yakni kesiapsiagaan nasional, kontraradikalisasi, dan deradikalisasi. (esy/jpnn)
Mendiktisaintek Satryo Soemantri Brodjonegoro menyampaikan pendidikan senjata paling ampuh mencegah radikalisme dan terorisme
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Mesyia Muhammad
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- Tukin Dosen ASN di 49 PTN Satker Dirapel 7 Bulan, Cair Juli, Ini Daftarnya
- Mendiktisaintek Bertemu Wakil Menteri Rusia, Hasilnya Ini
- Gelar Topping Off, Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Siap Buka Tahun Ajaran 2025/2026
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pertamina Dorong Akses Pendidikan Local Hero Lewat Beasiswa