Mending Kalah Daripada Cedera
Selasa, 12 Juni 2012 – 16:38 WIB

Gelandang Yunani, Kostas Katsouranis. Foto: Getty Images
Satu poin saat menghadapi tuan rumah Polandia memunculkan tumbal bagi kubu Yunani. Mereka dipastikan kehilangan pilar lini belakang mereka Avraam Papadopoulos hingga kompetisi berakhir. Rekan-rekannya menganggap kehilangan Papadopoulos tak sebanding dengan hasil seri yang mereka dapatkan. Simpati yang sama juga diungkapkan gelandan Sotiris Ninis. Apalagi, dia pernah mendapatkan cedera yang sama dengan Papadopoulos. Hanya satu hal yang ditekankan Ninis pada koleganya, menyugesti diri untuk kembali tampil lebih baik.
Gelandang Kostas Katsouranis menilai, timnya mungkin akan memilih kalah melawan Polandia daripada kehilangan Papadopoulos. Apalagi, cedera yang menerpa cedera ligament lutut itu diperkirakan baru akan pulih enam bulan mendatang. Karena itu, dia mengekspresikan kesedihan dan simpatinya pada bek 27 tahun itu.
Baca Juga:
"Kami semua sangat sedih dengan yang terjadi padanya, itu adalah nasib buruk buat kami. Kami lebih baik kalah daripada melihat Avraam mendapatkan cedera seperti itu. Jujur saja, ribuan kali lebih baik," ujar Katsouranis.
Baca Juga:
Satu poin saat menghadapi tuan rumah Polandia memunculkan tumbal bagi kubu Yunani. Mereka dipastikan kehilangan pilar lini belakang mereka Avraam
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah