Mendorong Potensi Ekspor Daerah, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi dengan Instansi Lain
jpnn.com, MIMIKA - Bea Cukai kembali menjalin sinergi dengan instansi lain dalam rangka menggali potensi ekspor dan mendorong terwujudnya realisasi ekspor dari berbagai daerah.
Kepala Kantor Bea Cukai Timika Muhammad Rofiudzdzikri beserta jajaran, Senin (16/8) melakukan kunjungan ke Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Mimika untuk memenuhi undangan pembahasan potensi ekspor di daerah setempat.
Dalam kunjungan kali ini, Muhammad Rofiudzdzikri beserta jajarannya disambut langsung Kepala Disperindag Kabupaten Mimika Petrus Pali.
Kegiatan kunjungan dilanjutkan dengan pemaparan oleh pihak Disperindag tentang komoditas yang nantinya dapat dijadikan produk ekspor unggulan daerah Mimika, seperti pinang, agu, gaharu, dan produk perikanan.
Petrus Pali lebih lanjut meminta kerja sama Bea Cukai Timika untuk senantiasa turut serta dalam mendorong dan memfasilitasi terwujudnya realisasi ekspor.
“Bea Cukai Timika berkomitmen untuk terus mendorong dan memfasilitasi ekspor, tujuannya agar dapat meningkatkan nilai jual produk unggulan serta nantinya dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi khususnya di daerah Timika,” ujar Dzikri merespons.
Sinergi mendorong ekspor juga dilakukan oleh Bea Cukai Gresik.
Pada Rabu (18/8), Kepala Kantor Bea Cukai Gresik Bier Budy Krismulyanto beserta jajaran melakukan kunjungan ke Kantor Bupati Gresik. Rombongan disambut langsung Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani.
Bea Cukai terus menjalin sinergi dengan instansi lain untuk meningkatkan ekspor dari daerah.
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Bea Cukai Gelar Operasi Pasar di Makassar & Banjarmasin