Mendua Antara Serbia dan Kaka

Mendua Antara Serbia dan Kaka
MENDUA - Ana Ivanovic (berdiri) bersama Mel B, dalam salah satu kesempatan di lapangan tenis. Foto: Uniurs.com.
BELGRADE - Petenis Ana Ivanovic bukanlah pencinta sepak bola. Namun perempuan asal Serbia itu tetap merasakan demam Piala Dunia (PD) 2010 Afrika Selatan (Afsel). Ana tak mau ketinggalan pertandingan, meski jadwal turnamen tenis yang diikutinya tak berhenti selama PD berlangsung. Jadwal latihan juga masih harus dilakoninya tiap hari.

Sebagai petenis berkebangsaan Serbia, loyalitas Ana juga diberikan kepada timnas Serbia pada PD kali ini. Meski langkah Serbia tak akan mudah. Di grup D, Jerman dan Ghana yang lebih diunggulkan. Hasil kurang memuaskan juga sudah dituai Serbia pada laga perdana, karena harus kalah 0-1 dari Ghana.

"Kami punya tim dan pelatih yang berkualitas, dan saya rasa masih ada peluang bagi Serbia untuk melangkah ke babak knock out. PD kali ini akan semakin menarik dengan adanya Serbia," ujar wanita yang pernah menjadi petenis nomor satu dunia itu, pada blog pribadinya.

Ya, Ana menganggap Serbia menonjol pada soliditas tim di PD kali ini. Tak ada pemain yang benar-benar menonjol. Maka dia juga tak memiliki pemain favorit dari negaranya sendiri untuk PD kali ini. Dia justru terkesan dengan permainan para pemain Serbia pada PD yang lalu.

BELGRADE - Petenis Ana Ivanovic bukanlah pencinta sepak bola. Namun perempuan asal Serbia itu tetap merasakan demam Piala Dunia (PD) 2010 Afrika

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News