Mendukung Program Nol Emisi Karbon, AstraZeneca Meresmikan Kantor Pusat Baru Ramah Lingkungan

Mendukung Program Nol Emisi Karbon, AstraZeneca Meresmikan Kantor Pusat Baru Ramah Lingkungan
AstraZeneca mengumumkan peresmian kantor pusat baru ramah lingkungan di Jakarta menuju 'Ambisi Nol Karbon AstraZeneca' di Indonesia. Foto: Mesya/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Konsep green office atau tempat kerja berwawasan lingkungan kian marak diterapkan perusahaan sebagai komitmen mengurangi emisi karbon yang menjadi salah satu sumber pemanasan global. 

Hal itu juga dilakukan oleh AstraZeneca.

Perusahaan obat inovatif terkemuka di bidang kesehatan dan keberlanjutan, itu baru-baru ini mengumumkan peresmian kantor pusat baru ramah lingkungan di Jakarta.

Tonggak penting ini adalah langkah signifikan menuju 'Ambisi Nol Karbon AstraZeneca' di Indonesia, dengan mengurangi emisi karbon perusahaan di sektor kesehatan sambil menjaga planet yang lebih sehat bagi semua.

"Pindah ke kantor baru yang ramah lingkungan adalah bagian dari komitmen kami untuk mendukung transisi menuju sektor kesehatan yang berkelanjutan," kata President Director AstraZeneca Indonesia Se Whan Chon saat peresmian kantor pusat baru ramah lingkungan di Jakarta baru-baru ini.

Peresmian kantor baru menandai salah satu langkah nyata dalam mengurangi jejak karbon, dan sebagai wujud dari komitmen mendukung pemerintah mencapai target pengurangan 41 persen dalam emisi karbon pada 2030 sebagaimana diatur dalam Keputusan Presiden Nomor 98 Tahun 2021.

Kantor tersebut mengadopsi sumber daya yang ramah lingkungan, seperti perlengkapan kantor baru dengan perabot ergonomis yang terbuat dari jaring ikan dan plastik dari laut yang didaur ulang. 

Juga jendela berlapis ganda untuk mengurangi konsumsi listrik, pengisian daya stasiun kerja terintegrasi untuk efisiensi listrik, dan kini mencakup stasiun pengisian kendaraan listrik (EV).

Dukung program nol emisi karbon, AstraZeneca resmikan kantor pusat barunya di Jakarta yang ramah lingkungan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News