Mendy Masih Harus Bersabar di Bangku Cadangan!

Namun, Lampard meyakini masih terlalu dini memberi kesempatan bagi Mendy mencicipi kompetisi di Inggris.
Pasalnya, pekan pertandingan yang padat mengakibatkan Mendy jarang berlatih.
Kondisi yang ada memberi peluang terakhir bagi Kepa, yang kesalahannya berbuah kekalahan dari Liverpool, untuk menyelamatkan posisinya.
"Mendy tampil sebagai pemain inti pada esok hari tidak akan terjadi. Ia menjalani pekan yang panjang, di mana ia tidak berlatih," ujar Lampard seperti dikutip AFP.
"Ia kemarin terbang kemari, sangat ketat bagi dia untuk dapat dipertimbangkan tampil sejak awal pada pertandingan (besok)," tambahnya.
Kedatangan Mendy dengan banderol 22 juta pound berpeluang mengakhiri masa kerja Kepa sebagai kiper nomor satu Chelsea.
Meski demikian, Lampard mengatakan belum melakukan diskusi secara khusus dengan kiper berusia 25 tahun itu.
Lampard baru akan melakukan pembicaraan dengannya dan kiper pelapis Willy Caballero, dalam beberapa hari mendatang.
Mendy masih harus bersabar duduk di bangku cadangan, setelah diboyong Chelsea dengan harga yang lumayan dari Rennes.
- Soal Pengalaman di Liga Champions, Bastian Schweinsteiger Belum Move On dari Momen Ini
- Liga Inggris: Bekuk Tottenham, Chelsea Tembus Peringkat 4 Besar
- Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU jika Batal Mempermanenkan Sancho
- Chelsea vs Copenhagen: Asa Kevin Diks cs Masih Terbuka
- Kevin Diks Cedera Saat Copenhagen Ditaklukkan Chelsea
- Bagaimana Kondisi Kevin Diks Seusai Cedera Melawan Chelsea?