Menelaah Visi Misi Ganjar-Mahfud, Fokus pada Pembangunan Sumber Daya Manusia
jpnn.com, JAKARTA - Capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengusung visi Menuju Indonesia Unggul: Gerak Cepat Mewujudkan Negara Maritim yang Adil dan Lestari.
Visi tersebut diterjemahkan dalam delapan misi gerak cepat yang terdiri dari 114 program unggulan.
Sekretaris Eksekutif Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Heru Dewanto membedah visi dan misi Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
"Yang dimaksud dengan Indonesia unggul adalah unggul dalam artian kompetitif, lebih dari negara lain. Tidak sekadar maju tapi relatif lebih unggul dari negara lain," kata Heru.
Sementara gerak cepat, terkait waktu Indonesia yang tersisa 13 tahun lagi dalam memanfaatkan bonus demografi untuk kemajuan bangsa.
Menurut dia, tidak ada pilihan lain, kecuali bergerak dengan cepat agar bisa memanfaatkan kesempatan yang datang hanya dalam satu kali dalam siklus kehidupan bangsa dan negara.
Kemudian, kata Heru, Ganjar-Mahfud akan menggunakan pendekatan baru dalam pembangunan bangsa, yang mana sebagai negara kepulauan terbesar di dunia, Indonesia harus melihat lautan tidak sebagai pemisah tapi sebagai pemersatu bagi seluruh kepulauan yang ada di Indonesia.
"Dengan demikian, seluruh sumber daya di kepulauan dan lautan itu jadi sumber daya untuk kemajuan bangsa dan negara kita," ujar Heru.
Pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud memiliki delapan misi gerak cepat terdiri dari 114 program.
- Putusan Mardani Maming Sesat Hukum, Mahfud Md: Kejaksaan Harus Buka Lagi Perkaranya
- Kepala BPJPH Mewajibkan Label Halal ke Barang yang Dijual, Mahfud: Itu Salah
- Disemprot Mahfud soal Undangan Kementerian untuk Acara Pribadi, Mendes Yandri Kaget
- Undang Kades ke Acara Pribadi Pakai Surat Berkop Kementerian, Yandri: Saya Baru Jadi Menteri
- Disentil Mahfud MD soal Surat Menteri untuk Acara Pribadi, Yandri Susanto Bereaksi Begini
- Keras! Wanto Anggap Surat yang Diterbitkan Yandri Susanto Bentuk Abuse of Power