Mengadopsi Teknologi Ester, Oli Motul Terbaru Andal Untuk Motor Balap Hingga Harian

Mengadopsi Teknologi Ester, Oli Motul Terbaru Andal Untuk Motor Balap Hingga Harian
Peluncuran oli terbaru Motul 5100 4T dan 7100 4T di Jakarta. Foto: Motul Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Motul meluncurkan seri terbaru dari line up pelumas sepeda motor berperforma tinggi, yakni Motul 7100 4T dan Motul 5100 4T, Sabtu kemarin.

Dengan temuan teknologi Ester, Motul terus mengembangkan produk pelumas terbaik untuk motor berspesifikasi balap dan harian.

Teknologi Ester Core di dua seri pelumas terbaru itu tidak hanya menunjang performa mesin motor, tetapi juga memberikan perlindungan tak tertandingi, sehingga cocok untuk balap maupun touring jarak jauh.

Motul mengeklaim seri 7100 4T dan 5100 4T merupakan produk pelumas dengan standar baru.

Lebih dari itu, kedua produk juga diyakini mampu yang menjadi standar baru menjadi solusi terbaik saat berkendara di segala jenis kondisi.

"Motul 7100 4T dan 5100 4T dirancang untuk motor modern berteknologi tinggi, telah melampaui standar teknis terbaru untuk sertifikasi API SP dan JASO T903:2023 MA2 untuk mengoptimalkan kinerja kopling basah, dan meningkatkan kualitas pengendaraan secara keseluruhan," ucap National Sales Director Motul Indonesia Energy, Welmart Purba dalam keterangannya, Senin (9/6).

"Teknologi oli sintetis dengan bahan dasar Ester juga sudah terbukti memberikan output daya lebih maksimal. Terutama untuk motor dengan cc besar atau penggunaan yang lebih berat."

Formulasi baru itu juga berimbas pada interval servis yang lebih lama dan lebih panjang, dibandingkan rekomendasi produsen sepeda motor.

Motul meluncurkan seri terbaru dari line up pelumas sepeda motor berperforma tinggi, yakni Motul 7100 4T dan Motul 5100 4T

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News