Mengaku Salah, Wanda Hamidah Siap Ganti Rugi Kerusakan di Rumah Mantan Suami
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Wanda Hamidah mengaku siap mengganti rugi kerusakan beberapa fasilitas di rumah mantan suaminya, Daniel Patrick Schuldt.
Mantan politikus PAN ini menyampaikan hal tersebut melalui kuasa hukumnya, Tegar Putuhena.
"Dia siap bertanggung jawab," kata Tegar Putuhena kepada awak media di Jakarta, Kamis (19/5).
Tegar memastikan bahwa Wanda Hamidah akan mengikuti proses hukum terkait pelaporan yang dilakukan oleh Daniel.
"Kami akan kooperatif menjalani tahapannya," tutur Tegar.
Sebelumnya, Wanda mengakui kesalahannya dan meminta maaf kepada Daniel Patrick atas kejadian tak mengenakan itu.
Dalam sebuah video yang diunggah di media sosial, Wanda mengaku nekat menerobos pekarangan, merusak pintu dan jendela kediaman mantan suaminya itu.
"Saya panik, saya frustrasi, saya marah, setelah kerja dua hari syuting dan rindu sekali dengan anak saya," ujar Wanda menahan tangis.
Wanda Hamidah mengaku siap mengganti rugi kerusakan beberapa fasilitas di rumah mantan suaminya, Daniel Patrick Schuldt.
- Keluar dari Golkar, Wanda Hamidah Singgung Kecurangan Pilpres, Oligarki, & Orde Baru
- Lawan Japto, Paman Wanda Hamidah jadi Tersangka Kasus Tanah, Besok Digarap Polisi
- Pertama Kali Membintangi Film Horor, Wanda Hamidah: Semoga Enggak Lihat Aneh-Aneh
- Kasus Sengketa Tanah dan Rumah Belum Kelar, Wanda Hamidah Masih Mendapat Intimidasi
- Wanda Hamidah Pindah ke Partai Golkar, Ahmad Ali NasDem Bilang Begini
- Ogah Bersama Partai yang Zalimi Rakyat, Wanda Hamidah Tinggalkan NasDem Pindah ke Golkar