Mengalah, Garuda Tak Berseragam Merah Putih
Kamis, 06 Juni 2013 – 17:58 WIB

Inilah skuat timnas Merah Putih yang dipersiapkan menghadapi Belanda, Jumat (7/6) di Stadion Gelora Bung Karno. Foto: Ricardo/JPNN
JAKARTA -- Timnas Indonesia tidak akan menggunakan gunakan kostum utamanya Merah-Putih saat menghadapi Belanda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Jumat (7/6). Penyebabnya, Timnas Belanda merasa kostum Merah-Putih hampir sewarna dengan jersey Belanda, orange. Soal jersey ini sempat menjadi perdebatan dalam Manajer Meeting Timnas Indonesia, Timnas Belanda, PSSI dan promotor di Kantor PSSI Senayan Jakarta. Timnas Belanda ngotot meminta Indonesia tidak menggunakan jersey merah-putih karena sudah merupakan kesepakatan antara KNVB dan promotor.
Manajer Timnas Indonesia Rudi Maswi tidak mau bertanggung jawab dengan Timnas Indonesia gagal menggunakan jersey Merah-Putih di pertandingan nanti.
"Saya tidak mau bertanggung jawab. Ini kesalahan PSSI dan promotor," kata Rudi Maswi saat menggelar pre-match Press Conference di Kawasan SUGBK, Kamis (6/6) sore.
Baca Juga:
JAKARTA -- Timnas Indonesia tidak akan menggunakan gunakan kostum utamanya Merah-Putih saat menghadapi Belanda di Stadion Utama Gelora Bung Karno
BERITA TERKAIT
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Kabar Buruk Menghampiri Atletico Madrid Menjelang Jumpa Real Madrid
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?
- Jadwal All England 2025: Sabar/Reza Jumpa Lawan Berat. Menanti Tuah Hendra Setiawan